Walau kami orang Pinggiran Tapi Pengetahuan Kami Mendunia

Kamis, 24 Februari 2011

Bacaan Bagi Yang Ragu Dalam Beriman


40- BACAAN BAGI ORANG YANG RAGU DALAM BERIMAN 

133.
a. Bagi orang yang ragu dalam beriman, hendaklah mohon perlindungan kepada Allah. [150]
b. Berhenti dari keraguannya. [151]
134. Hendaklah mengatakan:
134- ((آمَنْتُ بِاللهِ وَرُسُلِهِ)).
“Aku beriman kepada Allah dan kebenaran para rasul yang diutus oleh-Nya.” [152]
135. Hendaklah membaca firman Allah Ta’ala:
Dia-lah yang Awal (Allah telah ada sebelum segala sesuatu ada), yang Akhir (Di saat segala sesuatu telah hancur, Allah masih tetap kekal), yang dhahir (Dia-lah yang nyata, sebab banyak bukti yang menyatakan adanya Allah), yang Bathin (tidak ada sesuatu yang bisa menghalangiNya. Allah lebih dekat kepada hambaNya daripada mereka pada dirinya). Dia-lah Yang Maha Mengetahui atas segala sesuatu.” [153]
---------------------------------

[150] HR. Al-Bukhari 6/336 dengan Fathul Bari dan Muslim 1/120.
[151] HR. Al-Bukhari 6/336 dengan Fathul Bari dan Muslim 1/120.
[152] HR. Muslim 1/119-120.
[153] HR. Abu Dawud 4/329. Menurut pendapat Al-Albani, hadits di atas adalah hasan dalam Shahih Abu Dawud 3/962. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut